Jago jualan

Jago Jualan 

Jualan itu sebenarnya adalah komunikasi yang sederhana.

Anda promosi, ada yang nyimak.
Prospeknya paham, kemudian terjadi penjualan (pas mereka punya duit lho) :D

Terus kenapa masih aja ada yang belum laku?

Ya itu. .
Mungkin saat promosi gak ada yang nyimak, atau yang nyimak belum paham. Pernah mikirin itu?

Jualan laris itu sesunguhnya berpola. Dan pola-polanya sudah bertebaran di jagat online ini.

Tinggal pilih 1-4 orang untuk diikuti ilmunya, ambil benang merahnya. Daaaannnn ikutan laris deh.

Ingat, 1-4 orang saja, justru kalau kebanyakan malah gak fokus.

Banyak guru itu bagus, tapi lihat juga kemampuan belajar kita.
Jangan sampai kita jadi kolektor ilmu karena kebanyakan guru.
Kalau jadi kolektor, Ilmu hanya jadi bahan koleksi bukan untuk dipraktekan.

Kembali ke jualan.

Kalau jualan gak ada yang nyimak dan cara menjelaskannya gak "jelas", ya hasilnya segitu-segitu saja.

Lucu sekali.
Seperti berbicara dengan tembok.
Penjualnya puas menjelaskan, tapi ya namanya ngobrol dengan tembok, gak akan dapat respon apa-apa. Hehe.

Terus apa solusinya?

Supaya mereka menyimak, Ambil perhatiannya..
Jadilah BERBEDA.
Caranya?

Seperti yang Saya lakukan barusan.
Headline postingan ini apa, gambarnya apa. Hehe.

Cukup efektifkan? Terbukti Anda masih membaca. :D

Nah, berfikirlah untuk berbeda.

Kalau kompetitor Anda jualan di facebook, Anda boleh jualan di Facebook juga dengan catatan cara jualan Anda harus beda.

Kalau kompetitor pakai materi promosi "A", Anda pakai materi promosi "B"

Apalagi jualan di sosmed, prospek bebas memilih.

Misalkan Anda jual Buku Bisnis.
Dan misal ada Prospek namanya Jono, seorang OL Shop yang sedang mencari buku untuk meningkatkan Omzet bisnisnya.
Pas toh?
Jono butuh buku, Anda jualan.
Tapi sayangnya kompetitor Anda berteman dengan Jono juga. Rebutan deh :p

Memang rezeki sudah ada yang atur, tapi masalahnya kompetitor ini usahanya lebih dari Anda lho.
Karena Allah Maha Adil, si Jono lebih memilih beli dengan kompetitor. Gagal closing deh.

Kira-kira begitu.

Sudah fitrahnya, orang akan cenderung mencari sesuatu yang lebih. Jadi lebihkanlah penawaran Anda.  #SharingJagoJualan

Komentar

Postingan Populer